MADINA , Bratapos.com – KAMI berharap para pemudik yang hendak pulang ke kampung halaman, terlebih dahulu harus memastikan apakah orang yang hendak menggunakan kenderaan tersebut dalam keadaan sehat, kemudian dapat di pastikan kenderaan itu tidak mengalami masalah, harus melengkapi surat kenderaan bermotor.
Hal itu di sampaikan Kapolres Mandailing Natal AKBP. Irsan Sinuhaji, S. IK, MH (3/6/2019), saat memantau Pospam Lebaran Idul Fitri di Desa Perbatasan Hutapuli dan Kelurahan Simangambat, kemudian Kapolres Madina itu menambahkan, para pemudik dan arus balik lebaran 2019 diharapkan dapat mematuhi rambu-rambu jalan, agar supaya terhindar dari kecelakaan, paparnya.
Rangkaian kegiatan Operasi Ketupat Toba 2019 Polres Madina, Polri bersama unsur terkait, “untuk melayani masyarakat dalam melaksanakan pengamanan Arus mudik dan arus balik lebaran 2019”, yang di perkirakan mobilitasnya akan meningkat, serta untuk mencegah, dan mengantisifasi terjadinya gangguan Kamtibmas dan Kamseltibcar lantas yang akan meningkat, pada saat, dan setelah perayaan lebaran Idul fitri 2019.
Berdasarkan musyawarah dengan Forkapimda Kabupaten Mandailing Natal, dalam pengaman arus mudik dan balik lebaran sebanyak 237 Personil TNI dan Polri, Personil tersebut di siap siagaakan dalam lima titik Pos-Pam lebaran, di Kecamatan Siabu, Kecamatan Panyabungan Kota Kecamatan Kotanopan dan Kecamatan Natal dan Pantai Barat.
Kami benar-benar dapat meyakinkan para pemudik yang memakai kendaraan roda dua maupun empat, berdasarkan hasil rapat dengan sejumlah Pengusaha SPBU yang ada di Madina dan sekitarnya, supaya pemudik di perjalan mereka dapat memastikan tidak kekurangan BBM, dan kami berharap persiapan bahan pokok masyarakat seperti Gas dan sembako tidak mengalami kekurangan, hal itu sudah terlebih dulu kami antisifasi, dan semoga pihak Polri tidak menemukan adanya penumpukan, pintanya.
Kemudian Kapolres Madina itu menghimbau, para pemudik yang merasakan lelah dalam perjalanan menuju kampung halaman masing-masing, kami sudah menyediakan Pos-Pam dan Pos Yan, disini kami mempersilahkan anda untuk beristirahat sejenak, apabila para pemudik mengalami kendala kami bersedia memberikan pelayanan yang sebaik-baiknya, ” juga kepada pihak terkait bersama-sama dapat melayani pemudik dengan setulus hati”‘ seraya menyerahkan bingkisan ala kadarnya kepada Pos Pam tersebut, pinta Kapolres Madina itu.
Turut hadir dalam pemeriksaan Pos-Pam itu, rombongan Kapolres Madina AKBP. Irsan Sinuhaji, S.IK, MH, AKP. M.Aritonang, Kasat Reskrim, Kabag Ops, Kompol Agus Mariana, SH, Kabag Ren, Kasat Narkoba AKP. M. Rusli, SH, Kasat Sabar dan Kasatlantas Polres Madina AKP. Herliandri, SH, dari Forkapimda Kabupaten Mandailing Natal Sekdakab H.Syahnan Lubis, MM, Kadis Perhubungan Hendra, AP, Forkapimcam Kecamatan Siabu, Dinas Kesehatan yang dihari petugas Tim Medis Puskesmas Siabu dan Puskesmas Sihepeng, Satpol PP, Kapolsek Siabu AKP. Antono beserta jajarannya, Dan Ramil 12 Siabu Kaften Infanteri M.M Napitupulu beserta jajaran nya.
Reporter : Korlip setabagsel FS
Editor : zai